Moga Menjadi Manfaat

Berharap menjadi Hamba-Nya yang terus menebar kebaikan... Menebar manfaat dan Ilmu... Semoga bisa menjadi amal baik tuk di akhirat nanti... Amin...

Thursday, October 05, 2006

Ayo, Bergerak Nak!

Tak ada yang lebih penting dari memiliki tubuh sehat. Kesehatan dapat dicapai di antaranya dengan olah raga dan kegiatan lain yang bersifat gerak-badan, hal ini pun perlu untuk kebugaran anak. Meminta anak berhenti nonton TV tidaklah mudah, namun ‘mengajak’ anak banyak gerak, tak harus selalu dengan ‘beban-kata’ stop TV dan olah raga. Berbenah tempat tidur, menata meja makan, melibatkan persiapan sarapan praktis seperti menyedu susu dan sereal, menyusun rak buku dan lemari pakaian tak kalah gerak dengan bowling. Untuk Ananda yang lebih besar menyapu, melap meja, pintu, kaca, mengepel tak kalah gerak dibanding senam pagi atau golf. Saat libur, berkebun, menyapu halaman, mencangkul tanah, mencat dinding yang rendah tak kalah meriah dan membakar energi dibanding tenis.

Kegiatan fisik yang dilakukan dilakukan secara teratur, dapat membantu mengontrol berat badan, memperlancar metabolisme, "memperbaiki" selera makan, membentuk tulang kuat, membuat tidur lebih berkualitas, selain membentuk jiwa sehat dari badan yang sehat.

Tips agar anak giat gerak.
Bangun tidur ku terus
Regangkan badan, mandi, ibadah pagi.
Merapikan tempat tidur.
Bersihkan seluruh kamar dan lemari di hari libur.

Ikut ibu…
Menata meja, menyiapkan sarapan
Makan pagi, meringkas meja

Jalan kaki atau bersepeda ke sekolah
Bila jarak sekolah 30 menit jalan kaki, jangan naik kendaraan.
Atau naik sepeda
Parkirkan mobil berjarak 10 menit jalan kaki

Ayo nyanyi, dansa, joged, senam, bersenang-senang!
Bila bicara engkau bisa, menyanyipun bisa
Bila melangkah engkau bisa, menaripun bisa
Bunyikan musik, nyanikan lagu, serong kanan-kiri,
langkah maju-mundur, goyang lompat sesuka hati
Tepuk tangan bungkukkan badan kiri dan kanan, hi, hi, hi…

Mari bersepeda
Yuk kayuh dik sepeda roda tiga,
Genjot terus kak sepeda roda dua,
Diiringi sepeda ayah dan bunda
Pakailah pengaman, lutut, siku dan kepala

“Jalan” sekeluarga
Ayo kita ke mal, jalan saja
Ayah, bunda, adik, kakak, lomba naik tangga
Nenek naik tangga-jalan karna cedera

Ayo Bermain di luar
Matikan TV, rapikan balok-susunmu, simpan buku-bukumu
Ajak kawan-kawan, tetangga main bersama
Petak umpet, lempar bola atau lompat tali,
Lempar gasing, galasin, layang-layang atau kasti

Cara belajar anak antara lain dengan meniru apa yang dia lihat. Suri, contoh, tauladan serta ajakan lebih mempan dibanding perintah bahkan teriakan. Kredibel adalah mengerjakan apa yang dikatakan dan diperintahkan, jagalah kredibilitas ini di depan siapapun terlebih anak.

Sumber : Sahabat Nestle

0 Comments:

Post a Comment

<< Home